Beginilah Aksi Heroik FPI Bubarkan Tawuran di Jalan Casablanca, Ternyata Hanya Masalah Sepele

fpi bubarkan tawuran

Moslemcommunity.net -  FPI adalah salah satu ormas Islam di Indonesia yang selalu beramar ma'ruf nahy mungkar. Ormas yang kini ditinggal Imam besarnya ke luar negri tersebut masih terus ber amar ma'ruf karena memang itu adalah tugas individu maupun kelompok.

Aktifitas Front Pembela Islam (FPI) bukan hanya nahi munkar dengan mendatangi atau menutup tempat maksiat. Setelah banyak diketahui FPI juga sigap dalam aksi sosial membantu korban bencana alam, kini beredar video aksi heroik FPI membubarkan tawuran.

Dilansir dari tarbawia, tawuran remaja usia tanggung kerap terjadi di beberapa lokasi di Jakarta. Menurut Kumparan, persoalannya sepele mulai dari saling lirik, adu jago, hingga rebutan lahan parkir.

Sebuah tawuran meletus di ruas Jalan Casablanca, Jakarta Selatan, Sabtu (21/10/2017) sekitar jam 4 pagi. Dalam video itu, tampak dua kelompok remaja saling lempar batu. Ada juga yang membawa bambu.

Tentu mengkhawatirkan melihat remaja-remaja itu saling menyerang dengan batu. Untungnya, di saat tawuran itu berlangsung, datang sekelompok massa ‘pasukan’ putih yang melintasi jalan itu. Diduga, mereka adalah FPI.

‘Pasukan’ FPI yang mengendarai motor itu berhenti dan berlari menuju arah tawuran di tengah jalan. Melihat ada FPI, dua kelompok remaja yang sedang tawuran itu pun langsung membubarkan diri. Kondisi jalan Casablanca pun kembali normal setelah tawuran ‘dibubarkan’ FPI.